Terkadang Aku Bingung Bagaimana Cara Untuk Menghibur Diri Sendiri
Anda bertanya terkadang aku bingung bagaimana cara untuk menghibur diri sendiri dan butuh solusi?. Pertanyaan yang mungkin atau bahkan juga ditanyakan sebagian besar atau banyak orang di luar sana. Tapi terlihat seperti bukan pertanyaan. Lebih terlihat seperti curahan hati. Namun tetap kalimat tersebut menyatakan bahwa anda perlu jawaban untuk mengatasinya. Maka oleh karena itu situs ini akan berusaha menemukan atau memberikan jawabnya sebagai solusi.
Sebuah kalimat yang tertulis di google. Di mana pasti kalimat ini sering digunakan orang-orang untuk di cari di mesin pencari google. Dan mereka melakukan hal itu untuk menemukan jawaban. Di sini akan diberikan jawabnya yang merupakan cara saya gunakan untuk menghibur diri sendiri tanpa bantuan orang lain. Hanya diri kita yang menghibur sendiri.
Solusi Terkadang Aku Bingung Bagaimana Cara Untuk Menghibur Diri Sendiri
1. Menulis Cerita Karangan Buatan Sendiri
Anda bisa menggunakan cara yang sering saya pakai ini untuk menghibur diri. Dulu saat saya menganggur. Ketika keluarga memandang rendah saya. Dengan mengarang cerita dapat mengobati rasa sakit hati dan rasa sedih saya.
Contoh Karangan Cerita Untuk Menghibur Diri
Saat banyak lamaran kerja yang saya ajukan ditolak. Tiba-tiba ada yang memberikan saya modal. Dia memberikan saya modal tanpa syarat. Karena dia bingung ketika ayahnya marah karena uang jajan yang diberikan setiap hari tidak dipakai, sedangkan dia tidak suka belanja. Sehingga menggunakan uang jajan yang menumpuk itu kepada saya. Karena tertarik dengan ide usaha yang saya posting di situs blog. Demikian itu adalah sebagian cerita karangan saya.
2. Memikirkan Rencana Indah Yang Bisa Kamu Lakukan
Untuk cara ini akan memberikan manfaat juga untuk kehidupanmu yang akan datang. Saat melakukannya anda perlu tanamkan prinsip, jalani saja dengan baik, karena nanti akan berlalu begitu saja. Mungkin akan sulit dipahami tanpa contoh. Sama saya juga sulit memahami suatu hal tanpa adanya contoh.
Contoh Rencana Untuk Menghibur Diri Sendiri
Misalkan saya punya hubungan buruk dengan ayah dan malu menghadiri pernikahan adik karena saya masih belum punya pasangan. Lalu saya bikin rencana, jalani saja dengan baik. Jadi rencana saya adalah, hadiri pernikahan adik, tidak peduli kata orang. Hubungan keluarga harus tetap dijaga. Nanti saat menghadiri pernikahan adik, ucapkan selamat atas pernikahannya. Semoga menjadi keluarga bahagia. Lalu ketika melihat ayah, hampiri. Cium tangan dan bilang minta maaf. Selesai. Kemudian pulang dengan alasan urusan pekerjaan.
Dari contoh itu, saya harap anda bisa mengerti dan membuat rencana anda sendiri. Anda sesuaikan dengan masalah yang anda hadapi. Kekurangan dari rencana ini adalah mungkin memikirkannya yang sulit. Saran saya pikirkan hal sederhana saja.
3. Melihat Gambar-Gambar Lucu
Kalau cara yang satu ini, paling mudah dibandingkan rencana lainnya. Anda cukup geser-geser foto-foto lucu yang ada di Hp anda. Tapi kalau tidak punya foto lucu bagaimana? Anda bisa menggunakan media sosial. Cari dengan kata lucu di sana. Baik itu Instagram ataupun facebook. Bahkan anda bisa menemukan cerita lucu juga. Saya punya saran halaman facebook yang bisa anda gunakan untuk menghibur diri, alamatnya fb.com/ciapalu di sana tersedia gambar, cerita dan video lucu yang bisa anda nikmati.
Jangan bingung. Ingat apapun yang terjadi biarlah terjadi, kedepannya cukup jalani saja dengan baik. Jangan dengarkan yang akan membuat dirimu semakin sedih. Dengarkan atau pikirkan hal-hal yang baik saja. Serta cara-cara di atas bisa digunakan menghibur diri. Semoga bahagia dan tidak bingung lagi kawan.
Demikian yang bisa saya sampaikan berupa jawabnya atas pertanyaan terkadang aku bingung bagaimana cara dan harus apa untuk menghibur diri sendiri. Saya berharap cara-cara di atas dan saran harus melakukan apa, dapat menjawab yang anda tanyakan tersebut. Memberikan solusi dan bisa mengatasi masalah anda sendiri.
Posting Komentar untuk "Terkadang Aku Bingung Bagaimana Cara Untuk Menghibur Diri Sendiri"